TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

Peringati HUT Bhayangkara Ke 75, Polres Tebo Gelar Baksos


TEBOONLINE.ID – Dengan tema Transformasi Polri Yang Presisi mendukung penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju, Polres Tebo melaksanakan kegiatan bakti sosial yang penuh berkah, pada Jumat (25/6/21). 

Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke – 75 tahun 2021 yang jatuh pada 1 Juli 2021.

Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Apel pagi dilaksanakan di Lapangan Hitam Mapolres Tebo, apel dipimpin langsung Kapolres Tebo AKBP Gunawan Tri Laksono, S.I.K serta komandan Apel oleh Kbo Sat Lantas Polres Tebo Ipda Zahari.

Dalam apel juga hadir Waka Polres Kompol Yuda Lasmana, S.I.K, Para Kabag, Para Kasat, dan para Perwira Polres Tebo serta seluruh jajaran Polres Tebo terlibat dalam Apel.

Dalam sambutannya Kapolres menjelaskan bahwa kegiatan bakti sosial ini dilakukan setiap tahunnya untuk memperingati hari Bhayangkara ke 75 tahun 2021.

Diharapkan, bhakti sosial ini dapat meringankan beban masyarakat yang perekonomiannya terganggu disaat pandemi saat ini.

“Sasaran bhakti sosial ini kita berikan kepada masyarakat, semoga saja dapat membantu ekonomi masyarakat yang ekonominya terganggu pada masa pandemi covid-19 saat ini, kegiatan bakti sosial selalu dilaksanakan setiap tahunnya dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke – 75 tahun 2021,” dalam sambutannya.

Giat Bakti sosial ini dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, usai melaksanakan apel logistic sembako pun diberangkatkan dari Mapolres Tebo secara serentak untuk segera didistribusikan pada masyarakat.(red)


Type above and press Enter to search.