TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

Woow.... Ikutan Vaksin Terus Dapat SIM C Gratis di Rimbo Bujang


 TEBOONLINE.ID - Vaksinasi untuk memutus penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) terus dilakukan. Kepolisian Sektor (Polsek) Rimbo Bujang dalam rangka Hari Sumpah Pemuda 2021 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Tebo menyelenggarakan vaksinasi gratis untuk masyarakat Kecamatan Rimbo Bujang dan Kabupaten Tebo pada Umumnya.

Vaksinasi ini menargetkan dua ribu dosis yang akan dilaksanakan pada Kamis (28/10/2021) pukul 08.00 wib di kantor Camat Rimbo Bujang.

Kapolsek Rimbo Bujang IPTU Cindo Kottama mengatakan bahwa kegiatan ini mengusung konsep Vaksinasi Unik dan Ceria dengan memberikan tiket wisata gratis di Taman Wisata Rivera Park Rimbo Bujang. 

"Para peserta vaksinasi berkesempatan mendapatkan berbagai hadiah menarik berupa gratis SIM C, paket sembako, sarung Kalimantan, kulkas, mesin cuci, kompor gas dan listrik, televisi, kipas angin, rice cooker, dispenser, dan banyak lagi hadiah menarik lainnya," beber Cindo pada Teboonline.id. 

Selama proses antrian di ruang tunggu lanjutnya, para peserta akan disuguhi acara menarik di Bioskop Layar Mini. Kemudian, pelayanan ramah dari seluruh panitia dengan mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah sebagai bentuk kebanggaan atas keanekaragaman budaya nusantara. 

Setelah vaksinasi, para peserta dapat melakukan foto dan swafoto (selfie dan groufie) di tiga photobooth.  Konsep ini diharapkan menghadirkan antusiasme dan nuansa vaksinasi yang menyenangkan bagi masyarakat.(crew)


Type above and press Enter to search.