TfY7TSdpTpClTpW5Gpr8Gfr9

Atap Rangka Baja Ponpes Tanwirul Qulub Rimbo Ulu Terbang DIterjang Angin, 2 Santri Alami Luka

Salah satu bangunan Pondok Pesantren Yanwirul Qulub desa Sumber Sari, Rimbo Ulu terlihat sudah tidak beratap karena atapnya yang terbuat dari Rangka Baja lepas karena diterjang Angin Kencang pada Sabtu malam (08/04/2023).

TEBOONLINE.ID – Hujan disertai angin kencang yang terjadi pada Sabtu malam (08/04/2023), menerjang bangunan milik Pondok Pesantren Yanwirul Qulub yang beralamat di Jalan Jayapura, desa Sumber Sari Kecamatan Rimbo Ulu, Tebo, Jambi sekitar pukul 21.15 WIB.

Kepala Desa Sumber Sari, Sunoto saat dikonfirmasi Teboonline.id membenarkan peristiwa tersebut. Akibat terjangan Angin kencang disertai Hujan dan petir, membuat salah satu bangunan Pondok Pesantren pimpinan KY.Mansyur, Atapnya yang terbuat dari Rangka Baja terbang dan lepas dari bangunan tersebut dan menimpa bangunan yang ditempati KY.Mansyur.

“Ada bangunan Pondok Pesantren Yanwirul Qulub yang rusak karena Angin kencang, selain Atapnya yang lepas, ada 2 orang Santriwatinya yang mengalami luka karena kerusakan bangunan yang dihempas Angin kencang itu,” sebut Sunoto usai mengunjungi Ponpes tersebut, Minggu (09/04/2023).

Pantauan Teboonline.id, akibat hujan disertai angin kencang yang terjadi pada Sabtu malam dan pada hari sebelumnya, beberapa rumah warga mengalami kerusakan.(crew)

 

Type above and press Enter to search.